
BEKASI, EDA WEB – yang disertai petir dan melanda sejumlah wilayah di pada Sabtu (10/5/2025) sejak pukul 13.30 WIB.
Salah satu daerah yang terdampak parah adalah Bekasi Selatan, di mana suara dentuman petir dan angin kencang terdengar jelas. Kondisi ini mengganggu aktivitas warga.
Pedagang asongan yang biasanya berjualan di sekitar Jalan Ahmad Yani terpaksa meninggalkan lokasi mereka untuk mencari tempat berteduh.
Selain itu, banyak pengendara sepeda motor yang melintas di Jalan Ahmad Yani terpaksa menghentikan perjalanan mereka.
Sebagian besar dari mereka memilih untuk berteduh di sekitar Stadion Patriot Candrabhaga.
“Ini mau ke Kranji, malah hujan. Ngeri juga petirnya, motor sempat oleng karena saking kencang anginnya,” ungkap Agus (37), salah satu pengendara yang terjebak hujan saat ditemui di lokasi.
Hingga berita ini diturunkan, hujan masih terus mengguyur wilayah Bekasi Selatan, dan belum ada tanda-tanda cuaca akan membaik.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita EDA WEB WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Sumber : Kompas